Secercah Asa dari Pertamina di Balik Lika-liku UMKM Terdampak Covid dan Seroja

Sefnat P. Besie
Yuni Frida Djen Penu, warga asal Jalan M. Praja, RT 022/Rw.007 kelurahan Alak, Kecamatan Alak Kota Kupang saat sedang mengolah Abon ikan Tuna. Foto: iNewsTTU.id/Sefnat

Kata Rois, UMKM Ikan Terbang tercatat mendapat bantuan alat dan 1 unit mesin pare-pare stenlish penjemuran dendeng (L.880 cm, P.200 cm, T.125 cm), 1 unit mesin giling daging (meat grinder), 1 unit perajang kripik ikan, 1 unit vacum sealer, pengadaan bahan pembuatan abon, dendeng dan kripik ikan.

"Kita juga tidak lupa memberikan pelatihan dan pembinaan kelompok usaha bersama (KUB) ikan terbang,"tandasnya.

Rois Amsari menerangkan, selain itu, CSR FT Tenau juga menyasar pelestarian terumbu karang di wilayah teluk Kupang yang sempat rusak digulung badai seroja pada April 2021 silam. 

“Pertamina juga memberikan bantuan untuk TWAL, 4 set alat selam, 35 rangka spider untuk media Transplantasi dan pelatihan dan pembinaa kelompok konservasi anana laut,”paparnya.

Rois mengungkapkan, sasaran dua dinamakan Lembu berseri atau Lestarikan terumbu karang untuk berdaya sejahtera dan mandiri. Pada sasaran ini yakni melakukan transplantasi terumbu karang dan mengembalikan kondisi terumbu karang yang rusak pasca seroja. 

"tujuannya melestarikan keanekaragaman hayati dan mengembalikan ekosistem laut di area TWAL teluk Kupang pasca badai seroja,"pungkasnya.

 

Pertamina Ambil Peran dalam Gerakan Ekonomi Bangsa Berkelanjutan

 


Ahad Rahedi Area Manager Comm Rel & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus, saat memberikan pemaparan dalam AJP di Banyuwangi, Kamis, 14/9/2023. Foto: iNewsTTU.id/Sefnat.


Sebelum itu, disela-sela acara bootcamp AJP di Banyuwangi, Area Manager Comm Rel & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus, Ahad Rahedi berharap melalui program-program pembinaan UMKM dan semangat 'Energizing The Nation' Pertamina ingin senantiasa menghadirkan energi yang dapat menggerakkan roda ekonomi Bangsa.

Menurut dia, Pertamina sebagai perusahaan energi terbesar di Indonesia, memiliki tanggung jawab besar untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan pembangunan berkelanjutan. 

"Pertamina dapat terus berperan dalam menyediakan energi yang mendukung roda ekonomi Bangsa Indonesia,"ujarnya mengakhiri kegiatan bootcamp bersama Jurnalis se-Jatimbalinus, Kamis, 14/9/2023.***

Editor : Sefnat Besie

Sebelumnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network