Selain membagikan sembako, kegiatan ini juga diwarnai dengan penyuluhan singkat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Aipda Marlon dan kawan-kawan juga memberikan edukasi tentang cara-cara pencegahan tindak kriminalitas dan pentingnya kerjasama antara warga dan aparat keamanan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kehadiran Polri di tengah masyarakat tidak hanya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai mitra yang peduli dan siap membantu masyarakat dalam berbagai situasi. Komunitas ZAZG berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan sosial lainnya yang dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, terutama di wilayah tugas mereka.
Editor : Sefnat Besie