Stand Mako Satgas Yonkav 6/Naga Karimata menjadi salah satu sorotan utama.
Di dalam Stand Mako Satgas, pengunjung dapat melihat Program Unggulan, termasuk "Naga Karimata Smart Car," serta berbagai kerajinan tangan yang merupakan hasil karya para anggota Mako Satgas. Stand ini juga menampilkan video hiburan yang menarik.
Suzanna Binsasi Sarumaha, (istri wabup TTU) memberikan apresiasi khusus kepada kerajinan kayu yang dihasilkan oleh Dankima Satgas, Lettu Kav Adriat Mukcan.
Acara kemudian dilanjutkan dengan seremonial penutupan HUT Paroki Eban ke-71 dan pembagian hadiah kepada para pemenang berbagai lomba.
Lomba-lomba ini meliputi Futsal, Lomba Baca Kitab Suci, Lomba Menyanyi Mazmur, dan Lomba Paduan Suara Bapak-Bapak.
Lomba-lomba yang berlangsung selama dua bulan di bulan September dan Oktober 2023 telah meriahkan peringatan HUT Paroki dengan semangat kebersamaan dan persaingan yang sehat.
Dansatgas Pamtas RI RDTL Yonkav 6/Naga Karimata mengucapkan selamat atas peringatan HUT Paroki yang ke-71 dan berharap semoga keberkahan senantiasa melimpah di daerah ini.
Editor : Sefnat Besie