KEFAMENANU, iNewsTTU.id--Dalam menghitung hari menuju hari pencoblosan Pemilihan Umum di Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur, kekhawatiran muncul setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten tersebut mengakui adanya kekurangan logistik yang signifikan.
Padahal, proses distribusi kecamatan dijadwalkan akan dilakukan dalam waktu dekat.
Saleh Funan, Juru Bicara KPU Kabupaten Timor Tengah Utara, mengungkapkan kekurangan logistik terutama terjadi pada C-1 plano untuk DPR-RI, DPR Provinsi, dan DPR Kabupaten di beberapa daerah pemilihan.
"untuk logistik, masih ada kekurangan pada C hasil Palano untuk DPR-RI, DPR Provinsi, dan DPR Kabupaten," Ujar Saleh.
Kekurangan logistik ini terutama terjadi pada daerah pemilihan dua, tiga, empat, dan Dapil Daerah Pemilihan Lima.
Editor : Sefnat Besie