Sementara itu dr. Hermin Indita Malewa menyampaikan bahwa UDD bekerja untuk kebutuhan darah diberbagai rumah sakit, dan makin banyak pasien yang membutuhkan maka diharapkan kualitas darah yang dikumpulkan PMI makin bermutu dan mampu mencukupi semua permintaan darah dari masyarakat yang membutuhkan.
Dikatakan dr Hermin, pihaknya akan berusaha bekerja optimal supaya pasien yang membutuhkan darah tidak kekurangan stok.
"Karena UDD banyak tuntutan dimana dalam waktu dekat harus ada penilaian akreditasi oleh Kementerian Kesehatan dengan tujuan peningkatan kualitas layanan darah dan upaya meningkatkan jumlah pendonor darah sukarela ke UDD," jelas dr Hermin.
UDD Kupang akan berupaya bekerja sama dengan berbagai institusi, kantor pemerintahan, swasta, perguruan tinggi dan masyatakat dan ini sudah berjalan tetapi harus dikembangkan lagi.
"Karena kebutuhan darah makin tinggi ditambah banyaknya rumah sakit sehingga UDD harus bekerja keras supaya memenuhi kebutuhan akan darah ini,"tutupnya.
Editor : Sefnat Besie