Serap Aspirasi Rakyat, Anggota DPRD TTU dari Partai Berkarya Diminta Perjuangkan Infrastruktur

KEFAMENANU, INEWSTTU.ID- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Timor Tengah Utara (DPRD TTU) dari Partai Berkarya, Florentinus Sonbay, diminta oleh masyarakat untuk memperjuangakan sejumlah infrastruktur guna menunjang kehidupan masyarakat yang telah diusulkan.
Sejumlah infrastruktur yang diminta oleh masyarakat berupa jembatan penghubung Kampung Baru dan Gunung Putih, saluran pembuangan, jalan penghubung disejumlah RT, air bersih, bibit sayuran dan tempat sampah. Selain itu, masyarakat juga meminta lampu penerang jalan, pembebasan lahan untuk membuka perkebunan baru dan pembangunan Tempat Pemakaman Umum (TTU) yang baru.
Hal ini disampaikan oleh masyarakat Kelurahan Aplasi pada saat serap aspirasi rakyat (reses) di Kampung Baru, RT 04/RW 03, Kecamatan Kota Kefamenanu pada Kamis, (20/10/2022).
"Menjelang sidang III DPRD TTU ini kita menyerap aspirasi dari masyarakat. Kebetulan ini dapil saya (Dapil I) sehingga banyak hal yang belum terealisasi diwaktu-waktu kemarin," ujarnya.
Ia mengatakan, banyak hal yang akan dirinya bantu sebagai wakil rakyat untuk memperjuangkan skala prioritas masyarakat berdasarkan kemampuan daerah TTU. Katanya, salah satu yang diinginkan oleh masyarakat Kelurahan Aplasi adalah bronjong di bantaran sungai Kampung Baru yang telah dibahas dari Musdus hingga Musrembang.
"Saya sampaikan ke masyarakat, saya akan komunikasikan dengan Pemda TTU murninya 2023 tetapi kalau belum bisa akan kita alokasikan anggaran di tahun 2024," paparnya.
Editor : Sefnat Besie