Hari ini, katanya, dr. I Wayan Niarta menyatakan siap menjalani proses hukum, sehingga eksekusi dapat dilanjutkan. Ia dijatuhi hukuman pidana badan selama 3 tahun 6 bulan dan denda sebesar Rp100.000.000. Apabila denda tidak dibayar, akan diganti dengan kurungan selama 4 bulan.
Selain itu, terpidana diwajibkan membayar uang pengganti sebesar Rp219.177.980, yang telah dibayarkan pada 22 Februari 2024 dan disetorkan ke kas negara.
"Terhadap uang pengganti tersebut, terpidana telah membayarnya pada tanggal 22 Februari 2024 dan telah kami setorkan ke kas negara pada saat itu juga," jelasnya.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait