Pasangan Calon Gubernur NTT dari Perindo Daftar Pertama ke KPU

Eman Suni
Pasangan calon gubernur NTT Melki Laka Lena dan Jhonny Asadoma mendaftar ke KPU provinsi NTT, Selasa(27/08/2024). Foto: Eman Suni/ Inews Tv

KUPANG,iNewsTTU.id-- Tahapan pendaftaran pasangan calon dalam Pilkada Serentak 2024 mulai berlangsung. Di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang diusung oleh Partai Perindo, Melkiades Laka Lena dan Jhonny Asadoma, menjadi pasangan pertama yang resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi NTT.

Pasangan Melkiades Laka Lena dan Jhonny Asadoma memperoleh dukungan besar dari 11 partai politik. Koalisi ini terdiri dari Partai Perindo, Golkar, Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Garuda, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Prima, Partai Gelora, Partai Demokrat, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Dukungan dari koalisi besar ini menggarisbawahi kekuatan politik yang dimiliki pasangan ini dalam kontestasi Pilgub NTT.

Dari 65 kursi yang tersedia di DPRD NTT, pasangan ini didukung oleh total 36 kursi, dengan rincian Golkar dan Gerindra masing-masing menyumbang 9 kursi, Demokrat 7 kursi, PAN 4 kursi, PSI 6 kursi, dan Perindo 1 kursi. Sementara itu, partai-partai lainnya seperti Gelora, PPP, PKN, Gelora, dan Prima memberikan dukungan meskipun tidak memiliki kursi di DPRD NTT.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo, Ferry Kurnia Rizkiyansyah, menyatakan keyakinannya bahwa pasangan Melkiades Laka Lena dan Jhonny Asadoma mampu membawa perubahan yang lebih baik bagi NTT. "Kami percaya pasangan ini bisa mewujudkan kesejahteraan masyarakat sesuai dengan visi misi Partai Perindo," ujarnya.

Dengan koalisi besar yang terbentuk, pasangan ini siap untuk bekerja keras demi membangun NTT menjadi provinsi yang lebih maju dan sejahtera di masa mendatang.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network