Danrem 161 Wira Sakti Menerima Penyerahan Senjata dari Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat

Seth Besie
Penyerahan Senjata dari Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat. Foto istimewa

KUPANG, iNewsTTU.id--Danrem 161/Wira Sakti, Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes, menerima penyerahan senjata dari Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat sebagai bagian dari upaya memelihara keamanan dan perdamaian di wilayah tersebut. Upacara penyerahan tersebut berlangsung di Lapangan Makorem 161/Wira Sakti.

Dalam acara tersebut, sebanyak 7 senjata rakitan diserahkan oleh Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonkav 6/Naga Karimata Letkol Kav Ronald Tampubolon kepada Danrem 161/Wira Sakti. Penyerahan senjata ini turut dirangkaikan dengan kegiatan Upacara 17-an Bulan April 2024 yang dipimpin oleh Danrem 161/Wira Sakti.

Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes menyampaikan kepada awak media bahwa penyerahan ini merupakan bagian dari kerjasama antara masyarakat perbatasan RI-RDTL dan pihak militer untuk menciptakan lingkungan yang aman dan sejahtera. Ia juga mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dengan menyerahkan senjata-senjata yang masih disimpan.

"Kepada masyarakat di Wilayah Teritorial Korem 161/Wira Sakti, saya menghimbau agar segera menyerahkan senjata api maupun senjata rakitan yang masih disimpan kepada aparat yang berwenang," ujar Danrem 161/Wira Sakti.

Lebih lanjut, Danrem 161/Wira Sakti menyatakan bahwa Korem 161/Wira Sakti terus melakukan pendekatan kepada masyarakat dengan harapan kesadaran dan kerjasama untuk mencapai tujuan bersama, yakni menjaga wilayah teritorial agar damai, aman, dan sejahtera.

Tokoh Masyarakat, Alfonco H. Soarez, juga memberikan dukungan penuh terhadap langkah-langkah Korem 161/Wira Sakti dalam percepatan pembangunan di wilayah perbatasan RI-RDTL. Ia menegaskan komitmennya untuk membantu mengumpulkan senjata-senjata yang masih beredar di masyarakat secara persuasif.

Dengan kerjasama antara pihak militer dan masyarakat, diharapkan wilayah perbatasan RI-RDTL dapat terus berkembang menuju kondisi yang lebih aman dan sejahtera bagi seluruh penduduknya.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network