"Kesuksesan sebuah inovasi adalah ketika sistem yang dibangun tersebut dapat berjalan dengan baik, independen dari individu yang mengelolanya," tambahnya dalam arahannya kepada para pemimpin daerah.
Ayodhia GL Kalake atau Odi Kalake, berasal dari NTT, keturunan Adonara, Flores Timur, yang lahir dan besar di Bandung, Jawa Barat. Ia meraih gelar Sarjana dari Universitas Padjajaran dan menempuh program Magister di Universidad De Complutense, Madrid, Spanyol.
Odi Kalake sebelumnya menjabat sebagai Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur dan Transportasi serta pernah menjadi Asisten Deputi Delimitasi dan Zona Maritim dan Kawasan Perbatasan Kemenkomarves, serta Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur dan Transportasi di Kementerian yang sama.
Pada 25 Mei 2021, Odi Kalake diangkat menjadi anggota Dewan Komisaris PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk setelah RUPST, menggantikan Letjen (Purn) Sumardi.
Sebelum ditunjuk sebagai PJ Gubernur NTT oleh Presiden RI Joko Widodo, Odi Kalake telah meniti karir yang cemerlang, termasuk menjabat sebagai Sekretaris di Kemenko-Marves setelah dilantik oleh Menkomarves Luhut Binsar Panjaitan.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait