Ganjar Pranowo Hadiri Deklarasi Tim Pemenangan Daerah DIY

Erfan Erlin / Sefnat besie
Ganjar Pranowo Hadiri Deklarasi Tim Pemenangan Daerah DIY. Foto: istimewa

Ganjar Pranowo juga mengingatkan akan maklumat Jogja yang dikeluarkan pada 20 Mei 1998 oleh Gubernur DIY dan Raja Keraton Yogyakarta, Sri Sultan HB X. Saat itu, masyarakat Indonesia berjuang untuk mengakhiri pemerintahan otoriter, dan maklumat tersebut menjadi pemicu reformasi.

Meskipun telah terjadi perbaikan sejak saat itu, Ganjar menyoroti beberapa masalah saat ini seperti harga sembako dan pupuk yang tinggi, serta kasus korupsi yang masih marak. Ia menegaskan bahwa sejarah kembali memanggil untuk hadir dan menyelesaikan masalah tersebut.

"Dari waktu ke waktu, pemerintah sebenarnya telah memperbaiki. Dan rakyat ingin dituntaskan, itu PR bersama-sama," ujar Ganjar. Ia meminta Tim Pemenangan Daerah untuk membuat buku kecil yang bisa dibagikan kepada tim agar tidak melanggar aturan, seperti pemasangan gambar.

Ganjar Pranowo menambahkan bahwa masyarakat membutuhkan banyak lapangan pekerjaan, sehingga investasi harus dipermudah. Pemerintah juga harus membangun dan menyiapkan SDM melalui pendidikan yang terjangkau dan berkualitas. "Pemerintah harus bersih, agar semua itu terwujud," tambahnya.

Editor : Sefnat Besie

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network