KEFAMENANU, iNewsTTU.id-Bawaslu Kabupaten Timor Tengah Utara NTT kembali menggelar media gathering dengan menghadirkan insan pers dan narasumber dari Bawaslu dan Kejaksaan Negeri Timor Tengah Utara, di Aula Hotel Viktory II, Jalan Kartini, Selasa, 25/7/2023.
Media gathering Bawaslu Kabupaten
Timor tengah utara Tahun 2023 mengusung tema, "Pengawasan Kampanye di Luar Jadwal," dibuka oleh Ketua Bawaslu TTU, Martinus Kolo.
Kepada aqak media usai kegiatan tersebut, Ketua Bawaslu TTU mengatakan bahwa Media gathering ini dimaksudkan untuk memberikan informasi kepada publik tentang Pengawasan Kampanye di Luar jadwal yang sedang dilakukan oleh Bawaslu.
"Kegiatan ini kita melibatkan media untuk ikut berpartisipasi dalam proses Pengawasan pemilu tahun 2023-2024 karena peran media sangat penting,"imbuhnya.
Martinus juga menekankan kepada para calon legislatif agar mengikuti aturan dalam sosialisasi dan Kampanye.
"Jadi bagi calon legislatif saat lakukan sosialisasi tidak boleh ada unsur citra diri dan unsur ajakan,"ujarnya.
Menurutnya, nanti ada tahapan atau jadwal khusus yang disediakan untuk melakukan para caleg melakukan tahapan dimaksud.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait