get app
inews
Aa Text
Read Next : Mimpi Petrus Nahak Nino Terwujud, Satu Unit Rumah Layak Huni Mulai Dibangun

Pastikan Progres Meningkat, Danrem Wira Sakti Tinjau Pembangunan KDKMP di Kefa Selatan

Jum'at, 09 Januari 2026 | 12:18 WIB
header img
Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Hendro Cahyono saat meninjau langsung progres pembangunan KDKMP di Kefamenanu. Foto istimewa

Kefamenanu, iNewsTTU.id – Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Hendro Cahyono meninjau langsung progres pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Kelurahan Kefa Selatan, Kabupaten Timor Tengah Utara, Kamis (8/1/2026). Kunjungan ini merupakan bagian dari pengawasan langsung TNI AD terhadap pelaksanaan program strategis nasional penguatan ekonomi kerakyatan.

Dalam peninjauan tersebut, Danrem 161/Wira Sakti didampingi Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E. Kehadiran Danrem di lapangan menjadi wujud komitmen pimpinan TNI AD untuk memastikan pembangunan KDKMP berjalan sesuai rencana, baik dari sisi kualitas, teknis, maupun ketepatan waktu pengerjaan.

Brigjen TNI Hendro Cahyono menegaskan bahwa KDKMP merupakan salah satu instrumen penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat di tingkat desa dan kelurahan. Karena itu, pengawasan secara langsung diperlukan agar program nasional ini benar-benar memberikan dampak nyata bagi masyarakat.

Turut mendampingi dalam kegiatan tersebut Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.P.I., M.H.I., Danramil 1618-01/Miotim Mayor Inf Ery N. M. Ninu, S.Pd., serta para Danramil jajaran dan Perwira Staf Kodim 1618/TTU. Sinergi lintas satuan ini menunjukkan keseriusan TNI AD dalam mengawal pembangunan wilayah.

Danrem 161/Wira Sakti menerima laporan bahwa progres pembangunan KDKMP di Kelurahan Kefa Selatan telah mencapai 56,8 persen. Selain itu, di wilayah teritorial Kodim 1618/TTU saat ini terdapat 80 titik pembangunan KDKMP yang sedang berjalan dalam berbagai tahapan pengerjaan.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut