KEFAMENANU, iNewsTTU.id--Pemilihan Umum serentak Presiden, Legislatif, Gubernur dan Kepala Daerah akan berlangsung Tahun 2024 mendatang.
Berbagai persiapan dan startegi bahkan berbagi figur mulai menyiapkan diri menghadapi perhelatan politik tersebut.
Khusus untuk wilayah Kabupaten Timor Tengah Utara, Provinsi NTT, nama Eusabius Binsasi diisukan akan maju menjadi bakal calon Bupati TTU pada pilkada 2024 mendatang.
Jika Eusabius akan maju sebagai bakal calon Bupati, maka dipastikan, dirinya dan Bupati Juandi yang menjadi satu paket pada pemilu 2020 akan pisah pada pilkada TTU 2024 mendatang.
Sosok yang kini menjabat wakil bupati TTU itu dipastikan akan maju jadi bacabup melalui pintu partai Gerindra yang saat ini dinakhodainya.
Terkait hal itu, Eusabius Binsasi saat dikonfirmasi disela-sela penyerahan bantuan bagi korban kebakaran di terminal, Kota Kefamenanu, Jumat 03 Maret 2023 membenarkan jika dirinya akan maju jadi bakal calon Bupati TTU pada pilkada 2024 mendatang.
"Ia (maju jadi cabup) tetapi kita sesuaikan dengan berbagai peluang dan kondisi yang ada,"kata Ketua Partai Gerindra Kabupaten Timor Tengah Utara.
Sementara itu terkait dengan bakal Calon Wakil Bupati yang akan mendampinginya, Mantan Dirjen Bimas Katolik pada Kementrian Agama RI mengaku msih memperhitungkan situasi akan datang.
"Untuk siapa yang mendampingi (jadi cawabup) kita masih putar-putar untuk mau lihat siapa yang cocok,"tandasnya.
Menurutnya sebagai putra TTU dan kader partai yang memiliki keinginan untuk membangunkan daerah ini tentunya dirinya pun memiliki cita-cita kedepannya.
Selain, Eusabius, nama Yoseph Valentino Kebo, David Juandi, (Bupati TTU), Henrikus Bana (Ketua DPRD TTU) juga diisukan akan maju menjadi bakal calon Bupati pada Pilkada 2024 mendatang.
Editor : Sefnat Besie