get app
inews
Aa Read Next : Koordinator Komunitas Sto. Tomas Jakarta Sumbangkan 100 Paket Sembako di Dusun Banopo

Viral, Anggota Polsek Nunpene Gendong Seorang Ibu saat Buat Laporan Polisi

Senin, 21 November 2022 | 11:22 WIB
header img
Viral, Anggota Polsek Nunpene gendong seorang ibu saat buat laporan polisi. Foto: istimwa

KEFAMENANU, iNewsTTU.id - Kanit Propam Polsek Miomaffo Timur Aipda Febyanus Alfridus Tahu, mendadak viral di media sosial Instagram gara-gara aksinya menggendong seorang ibu menuju polsek setempat. 

Dalam video tersebut, terlihat ibu ini tak bisa berjalan karena kaki kirinya luka dan bengkak selain itu sekujur tubuhnya basah kuyup.

Melihat kondisi ibu itu berjalan terlatih tatih, Kanit Propam Polsek Miomaffo Timur Aipda Febyanus Alfridus Tahu langsung menggendong ibu itu  menuju Kantor Polsek Miomaffo Timur kemudian langsung dibantu oleh rekannya Brigpol Onisifosur M. Feo untuk mendapatkan pertolongan. 

Terkait viralnya video itu, Aipda Febyanus Alfridus Tahu yang dikonfirmasi iNews.id membenarkan peristiwa itu.

Aipda Febyanus Alfridus Tahu menambahkan, ibu yang digendongnya bernama Lusia Oki  asal Desa Faenake, Kecamatan Bikomi Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara. 

Tujuan kedatangan ibu ini ke Mapolsek untuk melaporkan dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh Keluarganya sehingga korban pun mengalami luka dan bengkak pada kaki.

Dalam akun Instagram @sektormiomaffotimur 2021 banyak mendapat komentar dari netizen atas kepedulian yang dilakukan oleh anggota polisi tersebut. 

Editor : Sefnat Besie

Follow Berita iNews Ttu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut