get app
inews
Aa Read Next : Sepanjang 2023 ada 25 Anggota Polda NTT Dipecat dengan Tidak Hormat

Bacok Sopir Tangki Air, Pria di Kupang Digelandang Polisi

Jum'at, 16 September 2022 | 20:44 WIB
header img
Bacok Sopir Tangki, Pria di Kupang Digelandang Polisi(Ilustrasi. SINDOnews)

"Korban sempat mengatakan kata bodoh kepada pelaku karena pelaku tidak melihat lampu sein kendaraan," ungkap Ariasandy.

Berselang beberapa saat, Pelaku kemudian mengeluarkan sebilah parang dalam jaket dengan memegang sebilah parang di tangan kanan dan langsung mengayunkan ke arah korban.

Saat itu korban dengan refleks mendorong tubuh pelaku ke arah belakang.

Pelaku kembali maju dan mengayunkan parang kedua kalinya ke arah leher korban.

Tetapi korban berusaha menghindar ke arah belakang sehingga ujung parang mengenai dada sebelah kiri korban.

Pelaku kembali mengayunkan parang yang ketiga kali ke arah leher korban tetapi korban menghindar ke belakang sehingga mengenai tembok.

Editor : Sefnat Besie

Follow Berita iNews Ttu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut