Langkah konkret yang telah dan sedang dilakukan antara lain penyaluran bantuan serta penyuluhan kepada masyarakat terkait kesiapsiagaan menghadapi bencana.
“Kehadiran Pemerintah Kota Kupang melalui Dinas Sosial merupakan bentuk tanggung jawab dalam seluruh siklus penanggulangan bencana. Fokus utama kami adalah melindungi masyarakat melalui kebijakan yang terintegrasi serta respons cepat dari seluruh lintas sektor yang ada di Kota Kupang,” jelasnya.
Saat ini, lanjut Imanuel, bantuan berupa sembako dan makanan instan telah mulai disalurkan kepada para korban terdampak bencana di Kelurahan Belo.
Pemerintah kecamatan juga terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memastikan kebutuhan warga terpenuhi dan situasi tetap kondusif.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait
