KEFAMENANU, iNewsTTU.id – Pemerintah pusat melalui Kodim 1618/Timor Tengah Utara (TTU) NTT terus melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan. Salah satunya diwujudkan melalui pembangunan dua unit Koperasi Desa Merah Putih di Kabupaten TTU dengan dukungan dari PT Agrinas. Pembangunan ini diharapkan menjadi sentra perekonomian baru di wilayah pedesaan.
Dua unit Koperasi Merah Putih tersebut saat ini tengah dibangun, masing-masing satu unit di Kelurahan Kefa Selatan, Kecamatan Kota Kefamenanu, dan satu unit lainnya di Desa Maubesi, Kecamatan Insana. Program ini merupakan bagian dari prioritas Presiden Prabowo Subianto untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di tingkat desa.
Melalui koperasi ini, hasil bumi masyarakat seperti kemiri, asam, dan kelapa akan ditampung dengan harga standar sehingga petani tidak lagi dirugikan oleh permainan harga tengkulak.
Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto menjelaskan bahwa pembentukan Koperasi Merah Putih memiliki aturan dasar jumlah anggota.
“Koperasi ini hanya dapat dibentuk apabila anggotanya mencapai sedikitnya 500 kepala keluarga. Namun bagi desa atau kelurahan yang belum memenuhi syarat tersebut, diperbolehkan bergabung dengan desa lain untuk membentuk satu unit koperasi,” jelas Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto.
Ia menambahkan, keberadaan Koperasi Desa Merah Putih bukan hanya untuk menampung hasil pertanian masyarakat, tetapi juga sebagai wadah bagi warga desa untuk berusaha, meningkatkan pendapatan, dan mengembangkan produk unggulan daerah.
“Kami berharap koperasi ini menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru yang benar-benar memberi dampak bagi kesejahteraan masyarakat di pedesaan TTU,” ujarnya.
Kodim 1618/TTU juga berkomitmen untuk mengawasi langsung pelaksanaan pembangunan koperasi yang didanai melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), agar tepat sasaran dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait
