Gudang Minyak Ilegal Beroperasi Catut Nama Anggota TNI, Korban akan Upaya Hukum

Adrianus Susandra
Gudang Minyak Ilegal Beroperasi Catut Nama Anggota TNI, Korban akan Upaya Hukum. Foto istimewa

JAMBI, iNewsTTU.id-- Sebuah gudang minyak berlokasi di desa Pijoan Kabupaten Muaro Jambi, nekat beropasi mencatut nama seorang anggota TNI yang viral di media sosial.

Atas pencatutan nama baik tersebut, korban Tugiat akhirnya melakukan pencarian dan  Angkat bicara dan mengklarifikasi keterlibatan dirinya, ironinya, Foto yang dimuat di medsos TikTok yang sedang viral tersebut, merupakan foto tahun lalu dan baru diposting yang tak diketahui apa tujuan pelaku memposting foto tersebut.

"saya merasa keberatan terhadap oknum yang sudah mencatut nama dan institusi, saya pastikan itu bukan milik saya, melainkan milik seseorang berinsial ML," ungkap Tugiat kamis, (06/3/2025).

Dirinya berharap dengan akibat viralnya postingan tersebit, dapat memberikan penjelasan  publik dan menghentikan penyebaran informasi yang tidak benar yang merugikan kepada dirinya.

"Saya berharap kepada Netizen atau masyarakat luas dapat mengerti situasi ini dan tidak lagi mempercayai informasi yang tidak benar. Kami juga meminta kepada pihak yang bertanggung jawab atas unggahan ini untuk segera menarik dan mengklarifikasi informasi yang telah disebarkan," bebernya.

Tidak hanya itu, atas pencemaran nama baik tersebut, Korban berencana akan  membawa kasus ini ke proses hukum karena diduga telah melanggar UU ITE.

Kasus pencatutan nama anggota TNI ini menambah perhatian terhadap aktivitas minyak ilegal di wilayah tersebut. Pihak berwenang diharapkan terus menindak tegas kegiatan ilegal dan memastikan informasi yang beredar di masyarakat akurat serta tidak merugikan individu yang tidak terlibat.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network