PMKRI Desak Pemda dan Polres TTU Segera Usut Penyebab Kelangkaan BBM di Kefamenanu

Isto Santos
Ketua PMKRI Cabang Kefamenanu, Agustinus Haukilo saat melakukan orasi (Foto: iNewsTTU.id/Isto Santos).

KEFAMENANU, iNewsTTU.id - Ketua Presedium PMKRI Cabang Kefamenanu, Agustinus Haukilo, menyoroti kebijakan Pemerintah Daerah Kabupaten Timor Tengah Utara (Pemda TTU) terkait kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) yang meresahkan masyarakat.

Haukilo menegaskan bahwa masalah ini tidak boleh dianggap sepele karena berdampak signifikan pada perekonomian lokal, khususnya bagi masyarakat kecil.

"Pengusaha angkutan umum, termasuk roda dua, roda empat, dan roda enam, serta aktivitas pendidikan terganggu karena kelangkaan ini," ujarnya pada Selasa (02/07/2024).

Ia juga menyoroti kebisuan Bupati TTU, Juandi David dalam menghadapi permasalahan ini.

"Bupati TTU selaku pimpinan tertinggi di Kabupaten ini sejauh ini,  kita tidak pernah dengar untuk buka suara terkait masalah ini. Jangan sampai saya mendunga Bupati TTU ingin membinasakan masyarakat TTU dengan caranya membisu di tengah masalah kelangkaan BBM yang terjadi di kabupaten ini," tegas Haukilo.

Editor : Sefnat Besie

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network