Pasutri Asal Wini TTU Diduga Lakukan Penipuan Hingga Rp181 Juta, Kini Naik Tahap II

Isto Santos
Pasutri asal Wini TTU tersanka penipuan (Foto: iNewsTTU.id/Isto Santos).

KEFAMENANU, iNewsTTU.id - Unit Reskrim Polsek Insana Utara melaksanakan tahap II penanganan kasus dugaan penipuan yang melibatkan pasangan suami isteri (pasutri) berinisial GDC dan YBL.

Kedua tersangka beserta barang bukti berupa kwitansi telah diserahkan ke Kejaksaan Negeri Timor Tengah Utara (TTU) pada Senin, 27 Mei 2024.

Kapolsek Insana Utara, Ipda Diknas Melvi Wiryanto Aoliso, mengungkapkan bahwa kasus ini melibatkan dua korban, yaitu Agostinho Goncalves Mau Bere dan Tito Lelo Bere.

Diketahui korban berasal dari Atambua, Kabupaten Belu dan sementara kedua tersangka pasutri berasal dari Desa Humusu.

Kedua korban mengalami kerugian total sebesar Rp181.500.000, dengan rincian Agostinho Goncalves Mau Bere mengalami kerugian Rp81,5 juta dan Tito Lelo Bere Rp100 juta.

"Korban Agostinho Goncalves Mau Bere mengalami kerugian sebesar Rp81.5 juta dan korban Tito Lelo Bere mengalami kerugian sebesar Rp100 juta," ujarnya.

Editor : Sefnat Besie

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network