Menang Adu Penalti Dramatis 11-10 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23

Reynaldi Hermawan/Rudy Rihi Tugu
Para pemain Timnas U23 Indonesia melakukan selebrasi usai berhasil melangkah ke Semifinal Piala Asia U23. Foto : Ist

DOHA,iNewsTTU.id- Timnas Indonesia mengalahkan Korea Selatan 11-10 via penalti pada perempat final Piala Asia U23 2024 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB setelah bermain imbang 2-2 hingga babak tambahan. Garuda Muda melaju ke semifinal.

Garuda Muda lengah di awal laga. Lee Kang-hee mencetak gol lewat sepakan roket kala laga bergulir delapan menit.

Namun wasit membatalkan gol tersebut setelah meninjau VAR. Sebab salah satu pemain Korsel terjebak offside sebelum Lee Kang-hee melepaskan tembakan.

Indonesia langsung merespons cepat, Rafael Struick mencetak gol pertama baginya untuk Indonesia di turnamen ini menit ke-15 lewat sepakan kerasnya dari luar kotak penalti.

Editor : Sefnat Besie

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network