Bencana Angin Puting Beliung di Kelurahan Kabir, Kabupaten Alor 33 Rumah Rusak

Eman Suni
Angin puting beliung Landa kabupaten Alor, puluhan rumah rusak, Kamis(25/01/2024). Foto: Istimewa

ALOR,iNewsTTU.id-- Peristiwa angin puting beliung mengguncang Kelurahan Kabir, Kecamatan Pantar, Kabupaten Alor pada Rabu (24/01/2024) sekitar pukul 15.02 Wita, memicu kerusakan rumah dan dampak serius lainnya. Laporan dari Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Alor, Ibu Feliana Djahamou, kepada Pusdalops BPBD NTT pada pukul 21.00 Wita menggambarkan situasi genting di wilayah tersebut.

 

Wilayah terdampak berlokasi di Kelurahan Kabir. Meskipun belum ada kepastian jumlah warga yang terdampak, laporan dari Camat Pantar menyebutkan bahwa 24 unit rumah mengalami rusak berat, sementara 9 unit mengalami rusak ringan dan sedang. Mayoritas kerusakan terjadi pada bagian atap rumah.

Selain kerusakan rumah, satu orang warga dilaporkan mengalami luka ringan, dan satu unit perahu motor mengalami rusak berat. Pemadaman listrik terjadi, menyebabkan kegelapan di wilayah tersebut. Warga yang terdampak sementara diungsikan di rumah tetangga dan keluarga terdekat.

Meskipun tim BPBD Kabupaten Alor belum dapat mencapai lokasi karena kondisi cuaca ekstrem, mereka terus berkoordinasi dengan Camat Pantar, TNI/Polri, dan unsur terkait lainnya untuk tindakan dan upaya penanganan selanjutnya. Update prakiraan cuaca dari BMKG memperkirakan potensi hujan lebat di wilayah Alor tanggal 25 hingga 26 Januari 2024.

BPBD Kabupaten Alor mengimbau warga untuk tetap waspada dan siaga terhadap potensi cuaca ekstrem yang dapat menyebabkan bencana seperti banjir, tanah longsor, dan angin puting beliung. Masyarakat diminta terus memantau informasi cuaca dari BMKG dan informasi bencana dari BPBD.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network