Breaking News: Presiden Jokowi Ganti Kepala BNN

Raka Dwi Novianto/Sefnat Besie
Jokowi Tunjuk Irjen Marthinus Hukom Jadi Kepala BNN/ist


JAKARTA, iNewsTTU.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah resmi mengganti Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Komjen Petrus Reinhard Golose, yang telah memasuki masa pensiun pada tanggal 1 Desember 2023. Pergantian tersebut diatur melalui Keputusan Presiden (Keppres) nomor 182/TPA tahun 2023.

Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, menjelaskan bahwa Presiden Jokowi telah menandatangani Keppres pemberhentian Petrus Golose sebagai Kepala BNN dan pengangkatan Irjen Marthinus Hukom sebagai penggantinya.

Irjen Marthinus Hukom sebelumnya menjabat sebagai Kadensus 88 Antiteror Polri.

"Bapak Petrus Golose pensiun pada tanggal 1 Desember 2023. Karena itu, pada tanggal 29 November 2023, Bapak Presiden telah menandatangani Keppres pemberhentian Bapak Petrus Golose sebagai Kepala BNN, dan pengangkatan Bapak Irjen Pol. Marthinus Hukom sebagai Kepala BNN yang baru," kata Ari Dwipayana.

Irjen Marthinus Hukom, yang diusulkan oleh Polri sebagai calon Kepala BNN, sebelumnya menjabat sebagai Kadensus 88 Antiteror Polri. Keputusan ini diambil untuk menjaga kontinuitas kepemimpinan di BNN.

Editor : Sefnat Besie

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network