Dipicu Persoalan Sepele, Yohanis Tewas Ditikam, Polisi Gerak Cepat Tangkap Pelaku

Rudy Rihi Tugu
Polisi mengamankan TKP lokasi Yohanes Donbosco (23) tewas. Foto : Ist

KUPANG,iNewsTTU.id-Yohanis Donbosco Padalani (23) mahasiswa Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang tewas ditikam di Jalan Ita Esa, Kelurahan Oesapa, Minggu (24/9/2023) malam.

Berdasarkan data yang dikumpulkan iNews.id, Senin ( 25/9/2023) dari sumber terpercaya, bahwa kronologis kejadian bermula saat  teman perempuan seorang pemuda bernama Rafael Jermia Lena berselisih paham dengan pemuda yang belum diketahui identitasnya. Saat terjadi keributan, Rafael dipukul. Selanjutnya, Rafael melaporkan kejadian pemukulan itu ke Yohanis Donbosco Padalani.

Beberapa saat kemudian, Rafael dan Yohanes datang ke lokasi kejadian dengan maksud untuk berdamai. Namun, keduanya malah dipukul. Rafael dipukul di bagian pelipis kanan sehingga keduanya lari menyelamatkan diri.

Yohanes lari ke kosan untuk mengajak dua temannya ke lokasi kejadian, sedangkan Rafael tidak diketahui keberadaanya saat itu.

Ada tiga orang yang kembali ke lokasi kejadian yakni Yohanes bersama dua temannya tersebut. Di sana terjadi lagi keributan yang mengakibatkan Yohanes Donboscco Padalani tewas ditikam. 

Polisipun bergerak cepat menangkap dua pelaku yang terlibat dalam penikaman mahasiswa Undana tersebut. kedua pelaku diringkus oleh tim Jatanras Polresta Kupang Kota.

“Pelaku penusukan di Oesapa telah berhasil di ringkus oleh tim Jatanras. Ada dua orang pelaku,” ujar Kapolresta Kupang Kota Kombes Rishian Krisna Budhiaswanto, Senin (25/9/2023)

Adapun jenasah Yohanes sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Kupang sejak minggu malam kemarin.  Yohanes ditikam di bagian dada kiri hingga tewas di TKP.

Kejadian pilu ini terjadi di Jalan Ita Esa, Kelurahan Oesapa. Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang. sampai berita diturunkan  belum diketahui identitas dua pelaku tersebut karena masih dalam pemeriksaan.(*)

 

 

 

 

 

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network