KUPANG,iNewsTTU.id- Dojang PPA I0-625 Liliba menggelar turnamen terbuka taekwondo yang di bagi dalam dua kategori yakni Kyorugi untuk Pra Kadet, Cadet dan Junior serta Poomsae untuk Junior dan Cadet, yang berlangsung di GOR Oepoi Kupang, 22- 24 September 2023.
Turnamen terbuka ini dibuka langsung oleh Ketua Pengurus Provinsi Taekwondo Indonesia (TI) Nusa Tenggara Timur, Fransisco Bernando Bessi.
Turnamen ini diikuti oleh 920 atlet dari 29 Dojang se NTT, baik dari Kota Kupang, Kabupaten Kupang, Timor Tengah Selatan, Timor Tengah Utara, Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka, dan Kabupaten Sikka.
Ketua Panitia Marsel Yevnes Eoh dalam dalam laporannya mengatakan turnamen terbuka ini sebagai sarana untuk melatih kemampuan dan silaturahmi serta membentuk karakter dan prestasi dari altet taekwondo se-NTT.
" Kegiatan ini sebagai sarana untuk melatih kemampuan serta menjalin silaturami serta membentuk karakter dan prestasi dari atlet taekwondo se Provinsi NTT," Ujarnya.
Sementara itu Ketua Taekwondo Indonesia Pengprov NTT, Fransisco Bernando Bessi dalam sambutannya, mengatakan Pengprov TI NTT dibawah komandonya berfokus pada pembinaan atlet usia dini, dan ia berharap agar pada Pekan Olahrga Nasional ( PON) 2028 mendatang ada atlet yang berlaga di event ini bisa membawa nama NTT di ajang bergengsi nasional tersebut.
" Kami berfokus pada pembinaan alet usia dini dan saya harap semua atlet bisa fokus bertanding, harapannya pada PON 2028 mendatang ada atlet di sini yang akan berlaga di event nasional tersebut. kami dari pengurus TI NTT akan memfasilitasi pertandingan dan terima kasih kepada orang tua yang telah mendukung anak- anaknya untuk mengikuti turnamen terbuka ini," Pungkasnya.(*)
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait