get app
inews
Aa Text
Read Next : Kuatir Bayar Tagihan Mahal, Ini 5 Cara Cek Tagihan Listrik tanpa Aplikasi

Tagihan Listrik Mahal? Ternyata Ini 10 Kebiasaan Buruk yang Sering Kita Lakukan

Jum'at, 10 Mei 2024 | 16:16 WIB
header img
Ilustrasi cek tagihan listrik PLN.(Foto:Dok PLN)

5. Menaruh Makanan Panas di Kulkas

Sama dengan kebiasaan buka-tutup kulkas, kebiasaan langsung menaruh makanan atau minuman panas ke dalam kulkas akan memaksa kulkas untuk bekerja ekstra menstabilkan suhu di dalam AC.

6. Lupa Cabut Charger

Jika Anda mengisi daya perangkat elektronik, segera cabut steker jika daya sudah terisi penuh. Jangan biarkan steker terus terpasang, sebab ini akan membuat listrik terus menerus mengalir.

7. Memakai Perangkat Elektronik Berdaya Tinggi

Ada beberapa peralatan elektronik yang memerlukan daya listrik yang tinggi, misalnya kulkas dua pintu, microwave, blender, kompor listrik, dan mesin cuci front loading (tutup depan).

Alat-alat ini membutuhkan daya listrik yang cukup besar untuk beroperasi, jika pemakaiannya tidak dikontrol, akan membuat tagihan listrik membengkak. Solusinya, gunakan alat-alat ini seperlunya, dan utamakan pada siang hari.

Sebab pada malam hari, konsumsi listrik umumnya akan mencapai titik puncak, karena semua rumah tengah menyalakan lampu dan perangkat listrik lainnya.

8. Menyalakan AC dengan Suhu di Bawah 22

Jangan langsung menyalakan AC di suhu 16-20 celcius. Orang biasanya akan langsung menyalakan AC dengan suhu terendah agar ruangan cepat dingin. Padahal dengan iklim tropis dan cuaca panas, AC butuh tenaga ekstra untuk mendinginkan suhu. Solusinya, nyalakan AC di suhu 22 celcius dan tunggulah hingga suhu benar-benar sejuk.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut