Pertama Kali di Kabupaten TTU, 70 Dokter Gelar Temu Akbar Bahas Persoalan Kesehatan dan Kerjasama

Dalam tanggapannya, drg. Dionysius Saijao dari perwakilan dokter gigi menyambut positif inisiatif tersebut dan menekankan pentingnya saling mengenal antar dokter umum dan dokter gigi untuk meningkatkan kolaborasi dalam pelayanan kesehatan.
Namun, beberapa dokter gigi juga menyampaikan tantangan yang dihadapi, terutama di puskesmas Manumean dan puskesmas Tasinifu yang dianggap terpencil.
Kekurangan fasilitas dan sumber daya manusia menjadi hambatan dalam memberikan pelayanan yang optimal di wilayah tersebut.
"Terkadang ada tenaga medisnya namun fasilitasnya kurang. Baik kursi giginya maupun peralatan pendukung lainnya. Kalaupun ada, terkadang tenaga medisnya tidak ada ataupun masalah listrik," ungkap dia.
"Tapi karena semangat pengabdiannya di Kabupaten TTU, di tapal batas, jadi walaupun dengan segala kekurangannya mereka antusias untuk terus melakukan pelayanan di Kabupaten ini," ungkap dia lebih lanjut.
Editor : Sefnat Besie