get app
inews
Aa Text
Read Next : Amankan Pilkada Kota Kupang, Kapolresta Siapkan 184 Personil jaga 552 TPS

Pasca Bentrok di Bitung Sulut, Kapolda Minta Warga NTT Tenang dan Jaga Kondusifitas

Senin, 27 November 2023 | 15:36 WIB
header img
Kapolda NTT, Irjen Pol. Johanis Asadoma minta warga NTT jaga kondusifitas wilayah pasca bentrok massa pro Israel dan Palestina di Kota Bitung, Sulut. Foto : iNewsTTU.id/ Rudy Rihi

KUPANG,iNewsTTU.id- Kapolda NTT, Irjen Pol Drs. Johni Asadoma, memberikan imbauan kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kondusifitas wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT). Fokus utamanya adalah memastikan tahapan Pemilu 2024 berjalan lancar dan kondusif, serta mencegah masyarakat terprofokasi oleh konflik di Timur Tengah atau perang antara Hamas dan Israel yang berdampak pada bentrokan massa di Bitung, Sulawesi Utara.

Hal ini disampaikanya dalam pertemuan dengan sejumlah jurnalis, Senin (27/11/2023) di Mapolda NTT. Kapolda juga memghimbau masyarakat agar dalam menyongsong tahapan kampanye Pemilu 2024 untuk turut serta menjaga ketertiban.

"Mari kita jaga situasi Pemilu 2024 tetap aman, damai, dan tertib. Kita semua punya peran penting untuk menciptakan suasana demokrasi yang kondusif. Datanglah ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan memberikan suara secara bebas tanpa tekanan, sehingga tujuan Pemilu dapat tercapai sesuai harapan kita," ungkap Kapolda NTT dengan antusias.
Kapolda juga menyentuh pentingnya perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang damai dan aman.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut