KEFAMENANU, iNewsTTU.id--Derap langkah kaki sepasukan prajurit Satgas Pamtas RI-RDTL Yonkav Naga Karimata terus menyusuri, lembah, bukit hingga jurang ekstrem demi menjaga kedaulatan NKRI tepatnya di perbatasan wilayah desa Manamas NTT dengan batas darat Distrik Oecussee Timor Leste.
Patroli itu dipimpin langsung oleh Wadanpos Manamas, Serda Gandhy Ageng Suseno memimpin pasukannya dalam rangka melaksanakan Patroli Patok Perbatasan sektor Manamas, Kecamatan Naibenu, Kabupaten Timor Tengah Utara NTT, (26/10/23)
Tak kenal siang atau malam, tapak demi tapak terus menggilas rute yang mereka lalui.
Tantangan semakin bertambah dengan cuaca bulan Oktober yang cukup terik tak mengurunkan niat mereka untuk terus menjalankan tugas negara.
Serda Ghandy dan pasukannya secara rutin melakukan penjagaan terhadap titik-titik patok yang ada di perbatasan RI-RDTL.
Mereka melakukan patroli di daerah pegunungan, hutan, dan area terpencil yang rawan menjadi jalur penyelundupan, perdagangan ilegal, dan aktivitas kriminal lainnya.
Wadanpos beserta Prajurit lainnya dengan penuh semangat dan saling bahu membahu dalam melewati rintangan yang dilewati.
" Patroli Patok Perbatasan Negara di lakukan dengan Teliti, agar kita mengetahui apakah Patok bergeser ataupun tidak, kemudian pelaksanaan Patroli Patok merupakan upaya Cegah dini dari kegiatan illegal, kita dapat mengetahui Jalan Tikus yang digunakan untuk melaksanakan perlintasan dari kegiatan Ilegal,"Ujar Wadanpos Manamas, Serda Gandhy.
Sementara itu, Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Mayor Kav Ronald Tampubolon mengatakan patroli itu merupakan tugas rutin yang wajib dilakukan oleh prajuritnya demi menjaga dan mengawasi patok batas serta mengantisipasi aktivitas ilegal di sekitar tapal batas negara.
Editor : Sefnat Besie