Kapolres TTU Silaturahmi ke DPD Partai Perindo, ini Tujuannya

KEFAMENANU, iNewsTTU.id - Kunjungan Kapolres Timor Tengah Utara (TTU), AKBP Mohammad Mukhson, ke Sekretariat Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo untuk membahas situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang pemilihan umum serentak tahun 2024.
Kabupaten TTU diyakini memiliki tingkat kerawanan konflik pada pemilihan kepala daerah (pilkada) dan pemilihan legislatif (pileg).
Dalam pertemuan tersebut, Kapolres Mukhson menggarisbawahi pentingnya kolaborasi antara Kepolisian dan partai politik dalam menjaga kamtibmas selama periode pemilu.
"Berbicara tentang Kamtibmas merupakan leaning sektor adalah Kepolisian. Nah, Polri tidak mungkin bekerja sendirian oleh karena itu, diharapkan kepada Ketua DPD dan seluruh pengurus Partai Perindo dapat membantu untuk menjaga situasi ini," ujar AKBP Mukhson, Selasa (22/08/2023).
Ia berharap bahwa kerjasama ini akan membantu menciptakan lingkungan yang kondusif untuk pemilihan yang damai dan bebas dari konflik. Ia juga menekankan bahwa Polri tidak dapat bekerja sendirian dalam menghadapi tantangan keamanan.
"Apabila Situasi Kamtibmas kondusif maka pesta demokrasi dan pembangunan di Kabupaten TTU dapat berjalan aman dan lancar," katanya.
Editor : Sefnat Besie