KEFAMENANU, iNewsTTU.id--Upacara pembukaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 berlangsung di Makodim 1618/TTU, dengan inspektur Upacara oleh Bupati TTU, David Juandi, Rabu, 10/5/2023.
Usai upacara dilanjutkan dengan pemukulan, gong oleh Bupati TTU sekaligus Penandatanganan dan Penyerahan Berita Acara Serah Terima pekerjaan dari Pemda TTU kepada Dansatgas TMMD.
Pernyataan secara resmi pembukaan kegiatan Program TMMD ke-116 TA 2023 oleh Inspektur Upacara dan Penyerahan Peralatan Tolkit secara simbolis oleh Inspektur Upacara kepada perwakilan anggota Satgas TMMD.
Dengan ditabuhnya gong TMMD ke-116 di Wilayah Kodim 1618/TTU, pertanda seluruh kegiatan dalam program TMMD mulai dilaksanakan oleh TNI dibantu masyarakat setempat yang berlokasi di Desa Matabesi, Kecamatan Biboki Moenleu.
Usai rangkaian upacara pembukaan TMMD ke-116, dilanjutkan dengan Pemberian Sembako kepada Masyarakat yang hadir dalam upacara pembukaan dilanjutkan dengan Peninjauan Posko TMMD ke-116 Kodim 1618/TTU.
Bupati TTU Bersama Forkopimda Tinjau Sasaran TMMD di Desa Matabesi
Bupati Timor Tengah Utara, bersama Forkopimda usai upacara pembukaan TMMD ke 116 meninjau sasaran TMMD berupa pembangunan satu unit kapela baru dengan ukuran Panjang 24 meter, Lebar 12 meter dan Tinggi 6,5 meter di Desa Matabesi, Kecamatan Biboki Moenleu.
Bupati mengapresiasi para personil Satgas TMMD di Matabesi karena baru saja dilakukan upacara pembukaan namun progres fisik di lapangan berupa tembok bangunan Kapela hampir selesai.
Selain pembangunan fisik pada program TMMD ini, ada juga pembangunan non fisik seperti Penyuluhan Hukum, Penyuluhan Kesehatan, Penyuluhan Narkoba, Penyuluhan Wasbang, Penyuluhan Bahaya Radikalisme, Penyuluhan Bencana Alam, Penyuluhan Lingkungan Hidup, Penyuluhan Ketahan Pangan, Penyuluhan Rekrutmen TNI dan Penyuluhan penanganan Stunting, Penyuluhan Posyandu /Bindu dan Penyakit tidak Menular.
Pada program TMMD ke-116 ini, Tema yang diusung adalah: "SINERGI LINTAS SEKTORAL MEWUJUDKAN KEMANUNGGALAN TNI - RAKYAT SEMAKIN KUAT"
Editor : Sefnat Besie