get app
inews
Aa Text
Read Next : Kesempatan Bertugas di Kabupaten Rotendao, Wabup TTS Ziarah ke Makam Leluhur

Batal Hadiri Penutupan Offroad, Wabup TTS Memilih Bantu Padamkan Kebakaran Warung

Selasa, 13 Desember 2022 | 20:41 WIB
header img
Batal Hadiri Penutupan Offroad, Wabup TTS Memilih Bantu Padamkan Kebakaran Warung. Foto: Ist


SOE, iNewsTTU.id- Wakil Bupati Timor Tengah Selatan Nusa Tenggara Timur Johny Army Konay orang pertama hadir mengamankan amukan api yang menghanguskan bangunan Rumah Makan Restu Ibu Milik Inas Solikin di Kota SoE, Minggu (11/12/2022) sekira pukul 15:30 wita lalu.

Padahal, sebelumnya, Wakil Bupati TTS ini ingin mengikuti penutupan lomba offroad.

"Saya pas lewat hendak menuju ke lokasi circuit bertepatan tepat pertigaan lampu merah tiba-tiba ada bunyi ledakan besar dan asap hitam mengepul sehingga saya langsung belok dan memanggil warga sekitar untuk membantu memadamkan api,"kisah Army.

Army pun bergerak cepat menghubungi petugas pemadam kebakaran namun sayangnya mobil damkar terlambat tiba di lokasi kejadian karena petugas sedang libur atau tidak bertepatan dengan hari kerja.

Army pun memerintahkan BPBD dan Dinas Sosial setempat untuk menghitung kerugian agar nantinya Pemerintah Daerah dapat menanggapi dan memberikan bantuan tanggap darurat atas bencana yang dialami warga tersebut.


Wakil Bupati TTS, Army Konay sedang duduk bersama Petugas PLN benahi jaringan listrik di lokasi kebakaran Rumah makn milik warga Kota Soe. Foto: ist
 

"Namun secara pribadi saya juga akan memberikan bantuan secukupnya untuk membantu mengatasi kerugian yang diderita warga akibat kebakaran itu,"imbuhnya.

Berbekal pengalaman dibidang kelistrikan, Wabup TTS, pun ikut membantu petugas PLN mengamankan jaringan listrik  sejak pukil 15:00 wita hingga pukul 21:00 wita karena dikuatirkan terjadi kebakaran susulan akibat percikan api dari jaringan listrik.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut