get app
inews
Aa Read Next : Dianggap Hama, Puluhan Kucing di Perumahan Kasuari Park Bintaro masuk TPA

Warga Maubeli TTU Bersihkan Lingkungan Basmi Sarang Nyamuk

Jum'at, 04 November 2022 | 07:16 WIB
header img
Sejumlah warga masyarakat RT.41/RW.06 Kelurahan Maubeli Kecamatan Kota Kefamenanu Kabupaten Timor Tengah Utara NTT membersihkan lingkungan wilayah sekitar, Jumat, 4/11/2022. Foto:iNewsTTU.id/seth

KEFAMENANU, INEWS.TTU.ID--Sejumlah warga masyarakat RT.41/RW.06 Kelurahan Maubeli Kecamatan Kota Kefamenanu Kabupaten Timor Tengah Utara NTT membersihkan lingkungan wilayah sekitar, Jumat, 04/11/2022 pagi.

Sasaran pembersihan adalah dahan pohon maupun rumput yang menutupi badan jalan di wilayah itu serta sampah plastik dan saluran air yang tersumbat. 

Aksi bersih bersih lingkungan ini sekaligus membasmi sarang nyamuk di lingkungan RT. 41 Maubeli. 

Aksi bersih bersih ini dilakukan sejak pukul 06.00 wita hingga pukul 08.00 wita, Jumat pagi tadi.

Ketua RT 41, RW.06, Kelurahan Maubeli, Viktor Bolly mengatakan selain untuk memperlancar arus lalulintas, aksi bersih bersih ini juga untuk menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat.

"Hari ini bukan saja kita yang lakukan pembersihan tetapi semua masyarakat di Kelurahan lain juga bersihkan lingkungan mereka, tujuannya supaya lingkungan tetap bersih kemudian akses jalan bisa dilalui oleh kendaraan dengan aman,"imbuhnya. 

Dia mengatakan, pada musim hujan seperti saat ini perlu diantisipasi dengan membersihkan lingkungan sehingga bebas dari ancaman nyamuk yang bersarang di lingkungan yang kotor.***

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut