get app
inews
Aa Text
Read Next : Kapolres TTU Pastikan Keamanan Pilkada dan 300 Personel akan Dikerahkan di 445 TPS

Bongkar Dugaan Korupsi, Dua Mantan Bupati TTU diperiksa Jaksa Soal RS Modern

Sabtu, 09 Juli 2022 | 14:44 WIB
header img
Gedung Rumah Sakit Modern yang berlokasi di Km5 Arah Timur, Kelurahan Tubuhue, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT. (Foto.iNewsTTU.id/Sefnat)


KEFAMENANU, iNewsTTU.id--Penyidik Kejaksaan Negeri Timor Tengah Utara, NTT telah memeriksa dua orang mantan Bupati Timor Tengah Utara, NTT yakni Gabriel Manek dan Raymundus Fernandez dalam laporan kasus pembangunan RS di Kilometer 5 arah Atambua.

Keduanya diperiksa terkait dengan Bangunan Rumah sakit Modern atau RS tipe C yang belum dimanfaatkan dan lahan lokasi bangunan tersebut yang dinilai belum jelas statusnya dengan Total anggaran Rp18 Miliar lebih yang dibangun pada Tahun anggaran 2008-2009.

"Untuk rumah sakit Tipe C, kita sudah lakukan pemeriksaan terhadap pihak-pihak terkait, termasuk mantan Bupati Gab Manek dan Raymundus Fernandez, belum lama ini,"Ungkap Rober Jimmy Lambila, SH, Kajari TTU.

Meski sudah dilakukan pemeriksaan, pihak penyidik masih mengalami hambatan yang menyulitkan pihaknya untuk menggali informasi terkait kasus tersebut.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut