Kefamenanu, iNewsTTU.id– Libur panjang dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri tahun ini telah berakhir, namun kedisiplinan sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) dipertanyakan. Bupati TTU, Yoseph Falentinus Delasalle Kebo, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada Selasa (8/4/2025) dan mendapati masih adanya ASN yang tidak masuk kerja.
Bupati Yoseph menyatakan ketidakpuasannya atas temuan tersebut.
“Ini hari pertama kerja setelah libur panjang, tetapi masih ada ASN yang tidak hadir. Saya tidak akan tolerir,” tegasnya saat melakukan sidak.
Ia menginstruksikan kepada pimpinan OPD terkait untuk memberikan teguran keras, bahkan sanksi administratif, kepada ASN yang kedapatan bolos.
“Pimpinan OPD harus beri teguran tegas, bahkan sanksi administratif, sesuai aturan kepegawaian. Ini penting untuk membangun budaya kerja yang serius,” lanjut Bupati Yoseph.
Sidak yang dilakukan oleh Bupati TTU ini bertujuan untuk memastikan kualitas pelayanan publik dan meningkatkan kedisiplinan ASN di lingkungan pemerintahannya.
Salah satu OPD yang menjadi fokus sidak adalah Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).
Bupati Yoseph mengungkapkan bahwa ia menerima berbagai keluhan dari masyarakat terkait pelayanan di dinas tersebut. Oleh karena itu, sidak ini juga bertujuan untuk meninjau langsung situasi dan kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.
Selain mengevaluasi pelayanan, Bupati Yoseph juga menemukan sejumlah ASN yang tidak hadir tanpa alasan yang jelas pada hari pertama kerja pasca libur Lebaran.
Ia menekankan bahwa tindakan indisipliner seperti ini mencerminkan kurangnya tanggung jawab sebagai pelayan publik dan dapat berdampak negatif pada kinerja pemerintahan secara keseluruhan.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait