Selain trauma healing, Polda NTT bersama para relawan terus menyalurkan bantuan kemanusiaan, seperti kebutuhan pokok dan air bersih, kepada para pengungsi. Semua upaya ini bertujuan untuk meringankan beban para korban erupsi, terutama anak-anak yang membutuhkan perhatian lebih untuk memulihkan kondisi psikologis mereka.
Dukungan Fisik dan Emosional dari Polri lewat Kehadiran Polwan BKO Dit Samapta Polda NTT ini tidak hanya membantu memulihkan semangat anak-anak, tetapi juga menjadi bukti nyata kepedulian Polri dalam memberikan dukungan fisik dan emosional kepada masyarakat terdampak bencana alam.
Dengan kegiatan ini, diharapkan anak-anak dan seluruh pengungsi dapat merasa lebih kuat, baik secara mental maupun fisik, untuk menghadapi masa sulit akibat erupsi Gunung Lewotobi. Polri terus berkomitmen untuk hadir bersama masyarakat, memberikan bantuan yang diperlukan hingga kondisi kembali normal.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait