SOE, iNewsTTU.id — Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TNI Angkatan Darat melakukan kunjungan ke lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-122 di Desa Hane, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur (NTT), guna meninjau langsung progres pembangunan yang sedang berlangsung.
Kunjungan ini dipimpin oleh Ketua Tim Wasev, Aslat Kasad Mayjen TNI Jonathan Binsar Parluhutan Sianipar.
Dalam kunjungannya, Mayjen TNI Jonathan menyampaikan apresiasi atas capaian dan kemajuan yang telah dicapai dalam program TMMD ke-122 di Desa Hane.
"Secara umum pelaksanaan TMMD Ke 122 oleh Kodim 1621/TTS di Desa Hane Ini berjalan sudah sangat baik dan maksimal,"Ungkapnya.
Ketua Tim Wasev Mabesad mengatakan, bahwa kehadirannya di Desa Hane ini untuk mengukur kinerja satuan yang melaksanakan TMMD dengan harapan kegiatan TMMD dapat berjalan optimal dan efisien.
"Secara fisik, Semoga hasil yang sudah sangat baik dan maksimal ini dapat dijaga dan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat,"harapnya.
Selama kunjungan tersebut, Tim Wasev meninjau sejumlah lokasi pembangunan yang menjadi sasaran dalam TMMD ke-122.
Diketahui bahwa sasaran fisik TMMD ke- 122 Kodim 1621/TTS ini adalah pembangunan Fisik seperti Lapangan Futsal, Pembangunan UKS SD Negeri Hane, Pembangunan Gedung Paud.
Selain itu, Rehab 2 Ruangan SD Inpres Taetimu, Rehab 2 ruangan SD N Topibanam, dan Pekerjaan Tambahan seperti Pembuatan Bak Penampung Air bersih, Pembuatan 2 Unit MCK.
Dikeatahui, Rombongan Wasev yang dipimpin Langsung Aslat Kasad Mayjen TNI Jonathan Binsar Parluhutan Sianipar juga di dampingi oleh Kasrem 161/WS Kolonel Inf Rico Haryanto, Aster Kasdam IX/Udayana, Kolonel Inf Roynald Sumendap, Gumil Pusdikter Letkol Arh Agus Susianto, Pabanda Renlatsad Non Proglatsi Selatan Kapten Irm Irman Firmansyah, Kaurdal Selatan Kapten Inf M. Z. Firmansyah, Dandenpal 01-IX/Udayana Mayor Cpl Toyok Prasetyo.
Adapun Pejabat yang menyambut Rombongan Wasev Dandim 1621/TTS Letkol Inf Sobirin, Staf Ahli Bidang Kesra drh. John Chr. Banunaek, Kadis PMD Christian M. Tlonaen, Wakapolres TTS Kompol Ibrahim, Ketua Pengadilan Negeri TTS, Ketua Pengadilan Agama TTS, Camat Batu Putih, Kades Hane dan seluruh anggota TNI serta masyarakat se Desa Hane.
Kunjungan Tim Wev juga disambut Puluhan Pelajar Sambut Tim Wasev TMMD ke 122 di Desa hane TTS
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait