Pada malam yang sama, Kamila bersama keluarga dan anak-anaknya menghadiri Tim Doa di Desa Naiola dan mendengar informasi dari Dominikus Opat yang mengatakan pernah melihat seseorang di pondok.
Kamila dan keluarganya kemudian menuju pondok tersebut dan menemukan Mikhael dalam keadaan tak bernyawa.
Dominikus Opat menjelaskan bahwa sekitar pukul 13.00 WITA, saat melintas di belakang pondok, ia melihat dari lubang pondok tampak kaki seseorang yang tampak seperti tidur dan mendengar suara ngorok.
Karena merasa takut, ia segera pergi dari tempat tersebut. Ketika diberi tahu oleh istri korban bahwa mereka sedang mencarinya, Dominikus menginformasikan bahwa ia pernah melihat seseorang di pondok, dan mereka kemudian menemukan korban dalam kondisi meninggal dunia.
"Hasil olah TKP oleh Tim identifikasi Polres TTU, jenazah ditemukan dalam posisi terlentang menghadap ke atas, beralaskan handuk, mengenakan celana pendek loreng, dan tidak memakai baju," ujar IPDA Wilco, Rabu (04/09/2024).
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait