Ratusan Warga dari Dua Kelurahan di TTU Terima Beras Cadangan Pemerintah

Seth Besie
Asisten Ekonomi dan Pembangunan Trinimus Olin saat menyerahkan Beras Cadangan Pemerintah secara simbolis kepada warga di Lapangan umum depan Rumah Jabatan Bupati TTU, Selasa, 23/4/2024. Foto: iNewsTTU.id/Seth

KEFAMENANU, iNewsTTU.id--Ratusan warga dari dua kelurahan yakni, Kefamenanu Utara dan Kelurahan Aplasi di Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT menerima beras Cadangan Pemerintah, (BCP) per kk/10 kilogram.

Rincian masyarakat penerima BCP yang diserahkan bersamaan di lokasi Gerakan Pangan Murah di Lapangan umum depan rumah Jabatan Bupati TTU sebanyak 261 penerima di Kelurahan Kefamenanu utara dan 223 penerima BCP di Kelurahan Aplasi dengan total 484 Kepala Keluarga.

"Hari ini juga kita adakan penyaluran BCP untuk Kelompok Penerima Manfaat, (KPM) kita dari dua kelurahan, penyerahannya simbolis saja, para KPM ini menerima setiap bulan, jadi hari ini kita serahkan untuk jatah bulan Maret 2024,"ungkap Asisten Ekonomi dan Pembangunan usai pembukaan kegiatan Gerakan Pangan Murah di Kefamenanu, Selasa, 23/4/2024.

Sesuai informasi yang dihimpun sebelumnya, Penyaluran BCP ini mulai dilakukan juga di lokasi lainnya seperti di Gereja Paroki St. Theresia Stasi Oenenu Desa Oenenu Kecamatan Bikomi Tengah  pada hari Kamis tanggal 25 April 2024 pukul 09.00 wita mendatang.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network