SABU RAIJUA, iNewsTTU.id-Gua Nahoro berhasil mendapatkan juara satu dalam kategori Destinasi Wisata Baru Se Indonesia dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia 2023 yang berlangsung di Kota Ambon, Provinsi Maluku.
Wakil Bupati Sabu Raijua Yohanis Uly Kale via Whatsapp kepada iNews.id, Kamis (2/11/2023) mengatakan ia hadir langsung dalam acara tersebut dan menerima penghargaan dalam acara bergengsi ini, mengucapkan limpah terima kasih kepada seluruh masyarakat Sabu Raijua dan sebagai pemerintah tentunya akan semakin memperbaiki infraktrukstur guna peningkatan perekonomian lewat sektor pariwisata.
"Gua Nahoro mendapatkan Juara satu dalam Kategori Destinasi Wisata Baru Se Indonesia, terima kasih kepada seluruh masyarakat Sabu Raijua, bahkan Sabu Raijua Diaspora. terkait beberapa hal seperti infrastruktur, termasuk bandara akan menjadi perhatian penuh, dalam rangka menopang perkembangan pariwisata di Sabu Raijua," Ujar Wabup Yohanis.
Gua Nahoro sendiri adalah nama Gua Alam yang berada di Desa Raedewa Kecamatan Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua. Dikenal juga dengan nama Lie Mulewa karena gua tersebut sejak jaman dahulu kala terdapat ribuan burung wallet atau Mulewa dalam bahasa Sabu.(*)
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait