Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Bagikan Rosario Merah Putih dan Buku Doa untuk Umat Katolik

Isto Santos
Komandan Satgas Pamtas RI-RDTL, Mayor Kav Ronal Tampubolon Bagikan Rosario Merah Putih dan Buku Doa Bagi Umat Katolik di Eban (Foto: iNewsTTU.id/Isto Santos).

KEFAMENANU, iNewsTTU.id - Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonkav 6/NK, Mayor Kav Ronald Tampubolon turut berpartisipasi dalam perayaan Bulan Rosario di lingkungan 4, Gereja Katolik Paroki Santa Maria Eban.

Bulan Oktober menjadi bulan penting bagi Umat Katolik pasalnya umat Katolik menghormati Maria, Ibu Yesus dengan mendaraskan doa bersama.

Kegiatan doa bersama ini berlangsung di Desa Eban, Kecamatan Miomaffo Timur, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).

Setelah berdoa bersama, membagikan Kalung Rosario merah putih dan buku doa kepada warga Katolik yang hadir.

"Rosario Merah Putih dan Buku Doa ini merupakan hadiah terindah yang diberikan oleh Keuskupan TNI/Polri di Jakarta melalui perantaraan Satgas Pamtas Yonkav 6," ujar Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat, Mayor Kav Ronald Tampubolon pada Minggu (14/10/2023).

Salah satu jemaat yang hadir, Vecky, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas perhatian dan pemberian kalung Rosario Merah Putih dan Buku Doa.

Baginya, kalung Rosario ini memiliki makna dan kekuatan spiritual yang mendalam, yang menguatkan keyakinan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Kalung Rosario ini sangat berarti bagi kami, ini menjadi kekuatan dan keyakinan kepada Tuhan Yang Maha Esa,” jelas dia.

Pengambilan bagian Dansatgas dalam acara ini merupakan upaya untuk mempererat tali persaudaraan dan menunjukkan rasa kepedulian kepada warga Katolik di lingkungan tersebut dalam perayaan Bulan Rosario.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network