KEFAMENANU, iNewsTTU.id--Kepengurusan Ikatan Motor Indonesia di Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT resmi dibentuk, jumat 14/7/2023.
Pembentukan sekaligus pelantikan ketua IMI TTU Hendricus Kilon Oba Meko (hendro) dilakukan oleh ketua IMI NTT Gavriel Novanto di Aula pertemuan Hotel Victory Kefamenanu.
Acara pelantikan yang digelar sekitar pukul 20.30 Wita itu dihadiri oleh asisten 1 Setda TTU Yoseph Kuabib, Pengurus IMI NTT serta perwakilan organisasi otomotif di kabupaten Timor Tengah Utara.
Ketua IMI Provinsi NTT Gavriel Novanto berharap dengan dilantiknya pengurus baru tersebut dapat membangkitkan gairah otomotif di kabupaten TTU.
"Kehadiran IMI harus dapat membawa sumbangsih positif bagi daerah terutam mendorong peningkatan geliat ekonomi masyarakat,"pesan Novanto.
Ketua IMI TTU, Hendro Meko mengaku tak bisa bekerja sendiri, ia meminta dukungan dari semua pihak.
"Saya tidak mungkin bekerja sendiri,saya berharap adanya dukungan dari rekan -rekan pengurus dan juga pemerintah daerah,"imbuhnya.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait