KEFAMENANU, iNewsTTU.id - Kehadirian Bosch Automotive Aftermarket (AA) di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) tidak hanya memeriksa mata secara gratis bagi anak-anak tetapi juga memberikan bantuan berupa operasi katarak bagi warga yang membutuhkan.
Diketahui, Bosch Automotive Aftermarket (AA) dalam melaksanakan kegiatan operasi katarak menggandeng Yayasan Tunas Bakti Nusantara (YTBN). Tidak hanya itu, kolaborasi juga dengan pihak Rumah Sakit Leona Kefamenanu, Satgas Pamtas RI-RDTL Yonkav 10/Mendagiri, dan Rumah Sakit Siloam.
Operasi katarak dilaksanakan di Ruang Operasi milik Rumah Sakit Leona Kefamenanu.
Hal itu disampaikan oleh Manager Automotive Aftermarket, Bosch di Indonesia, Agung Sinulingga saat di ditemui di RS. Leona pada Jumat, (19/05/2023).
"Bosch Automotive Aftermarket (AA) perluas jangkauan kampanye Care for Life ke Indonesia Timur dengan menggandeng YTBN untuk membantu pemeriksaan kesehatan mata dan tindakan operasi katarak secara gratis bagi 40 orang dari kalangan yang membutuhkan," ujarnya.
Dirinya mengakatan, pentingnya pemeriksaan mata bagi warga dikarenakan mata menjadi jendela dunia sehingga dan keterbatasan dokter mata. Pasalnya dokter mata di Provinsi NTT hanya terdapat 4 orang dan 3 Kabupaten yang seperti Malaka, TTU dan Belu hanya memiliki 1 orang dokter mata.
"Melalui pemeriksaan mata yang kami jalankan, kondisi pandangan anak-anak dapat terdeteksi sedini mungkin. Artinya, jika gangguan pandangan segera diketahui, potensi perbaikan dan kesembuhannya pun semakin tinggi. Dengan mata yang sehat, anak-anak bisa beraktivitas dengan optimal," katanya.
Bosch Automotive Aftermarket (AA), katanya, kegiatan yang dilakukan ini untuk pertama kali di Indonesia Timur khususnya di Kabupaten TTU melalui penggalangan dana yang pada akhir tahun 2022.
"Pada akhir periode itu, Bosch Automotive Aftermarket berhasil mengumpulkan dana dukungan sebesar Rp200 juta yang sepenuhnya diserahkan kepada YTBN," katanya lebih lanjut.
Sementara itu, Ketua YTBN, dr. Teguh Dwi Nugroho secara terpisah mengungkapkan, wilayah perbatasan seringkali luput dari perhatian berbagai pihak sehingga terjadi ketimpangan pembangunan di berbagai sektor, termasuk kesehatan.
"Karenanya, kami dari YTBN sangat mengapresiasi Bosch AA yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk menjadi mitra dalam perluasan inisiatif Care For Sight. Kami percaya kepedulian Bosch AA untuk meningkatkan kesehatan mata ini akan berdampak bagi anak-anak di Indonesia yang kelak akan menjadi penerus masa depan," jelasnya.
Direktur Rumah Sakit Leona Kefamenanu, drg. Rizky Anugrah Dewati pada kesempatan yang sama mengaku, di RS. Leona ada tiga kategori gangguan mata yang terbanyak yang pihaknya tangani berupa katarak, kelainan refraksi dan infeksi mata.
Penanganan gangguan mata seringkali terkendala lantaran pasien datang dalam kondisi yang sudah memburuk. Pemeriksaan mata sejak dini oleh dokter mata menjadi kunci.
"Karena itu, kami mendukung sepenuhnya program Care For Sight yang Bosch AA gagas ini. Harapan kami, inisiatif Bosch ini dapat memfasilitasi anak-anak untuk mendapatkan penanganan terhadap gangguan penglihatan seawal mungkin sehingga kualitas hidup mereka tidak terpengaruhi," katanya.
Perlu diketahui, Divisi Automotive Aftermarket division (AA) menyediakan aftermarket dan bengkel di seluruh dunia dengan peralatan diagnostik dan bengkel modern dengan berbagai macam suku cadang - mulai dari suku cadang baru dan tukar hingga solusi perbaikan – untuk mobil penumpang dan kendaraan niaga.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait