KEFAMENANU, iNewsTTU.id - Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Timor Tengah Utara (TTU) terus melakukan pemantauan terhadap arus lalu lintas dengan patroli rutin.
Kegiatan pemantauan arus lalu lintas menjelang ibadah Paskah dilakukan seputaran Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU hingga kini masih lancar pasalnya umat Nasrani melakukan persiapan Paskah dan adanya liburan sekolah.
Hal itu disampaikan oleh Kapolres TTU, AKBP Mohammad Mukhson melalui Kasat Lantas Polres TTU, Iptu Rahmat Agus Ibrahim pada Kamis, (06/04/2023).
"Pada umumnya arus lalu lintas di Jalan Kota Kefamenanu sepi dan lancar, karena ada liburan sekolah dan sebagian masyarakat melakukan persiapan ibadah perayaan Paskah, sedangkan terpantau hanya Gereja Santa Theresia yang melaksanakan ibadah pada pagi hari," ujarnya.
Ia mengatakan, ada pemadaman Traffic Light di Perempatan Pos Eltari, dikarenakan kerusakan pada saat hujan deras yang terjadi belum lama ini di wilayah Kota Kefamnenau.
"Kami mengambil langkah berkoodinasi dengan Dinas Perhubungan Kabupaten TTU untuk segera melaksanakan perbaikan agar menghindari lokasi yang memiliki tingkat kepadatan dan kemacetan yang tinggi (troublespot) bahkan mengakibatkan rawan kecelakaan (black spot)," ungkapnya.
Pihaknya juga sementara di Kelurahan Bansone terdapat pohon dengan ukuran besar tumbung menutupi jalan sehingga memutus akses jalan.
"Kami sudah berkoordinasi dengan warga membuat jalan pintas pada kendaraan roda dua atau untuk memutar balik dan berkoordinasi dengan PLN serta BPBD Kabupaten TTU untuk memotong pohon yang menimpa kabel listrik yang menghalangi jalan," jelasnya.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait