KUPANG, iNewsTTU.id- Buat anda para pembaca yang ingin merasakan sensasi indah taman bunga alam, mari berkunjung ke salah satu lokasi alam taman bunga enceng gondok yang berada di Kelurahan Manutapen, Kecamatan Alak, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.
Lokasi ini pada akhir musim penghujan seperti saat ini akan dipenuhi oleh mekar dan indahnya bunga enceng gondok yang memenuhi sekitar embung cekdam satu Manutapen ini.
Yanti, salah seorang pengunjung mengatakan ia sangat senang dapat melihat keindahan bunga di lokasi ini, apalagi warna warni bunga dengan perpaduan warna putih dan navy ini juga menjadi spot foto yang bagus untuk diupload ke media sosial.
" Saya senang dengan lokasi ini, bunga enceng gondok di sini sangat indah, kita bisa berfoto sambil menikmati keindahan alam di embung ini, taman bunga ini cocok sekali buat selfie lalu diupload di medsos kita," Ujarnya.
Sementara itu salah seorang tokoh masyarakat yang juga ketua RT 021/ RW 007, Dominggus Willa mengatakan embung ini dulunya sangat dalam dan merupakan embung pertama di Kelurahan Manutapen, namun berjalannya waktu embung ini menjadi dangkal hingga banyak tumbuh enceng gondok dan berbunga setiap musimnya sehingga membuat lokasi ini menjadi sangat indah.
" Dulu ini embung dalam dan merupakan embung pertama di Kelurahan Manutapen, namun berjalannya waktu embung ini menjadi dangkal, sehingga banyak tumbuh enceng gondok disini dan berbunga setiap musimnya, namun ternyata bunga enceng gondok ini sangat indah sehingga banyak warga yang datang untuk berfoto di lokasi ini," tandasnya.(*)
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait