Intip Penghasilan Ucok Baba dari YouTube Setiap Bulan Capai Ratusan Juta Rupiah, Kok Bisa?

Aiq Haidar/SEO
Intip Penghasilan Ucok dari YouTube Setiap Bulan Capai Ratusan Juta Rupiah, Kok Bisa? Foto: ist

JAKARTA, iNewsTTU.id--Ucok Baba, komedian ternama di tanah air belakang jarang muncul di layar televisi. 

Banyak kalangan menduga artis ini jatuh miskin. 

Namun belakangan nama Ucok kembali jadi perbincangan, pasalnya dia dikabarkan punya penghasilan lain yang bersumber dari  kanal YouTube, Ucok Baba official'. 

Diketahui dalam sebulan dirinya mampu menghasilkan penghasilan hingga Rp353 juta.

Kisah Pria kelahiran 10 Mei 1971 dengan nama asli Usnan Batubara ini diketahui pernah bekerja sebagai penjual kantong plastik di Pasar Minggu. Sampai akhirnya Ia bertemu dengan Production House yang merubah hidupnya hingga saat ini.

Selain Dikenal sebagai aktor dan juga presenter, ucok baba mampu meraih pundi-pundi rupiah yang berlimpah dari pekerjaan tersebut. Sudah banyak sinetron dan juga film yang dibintangi oleh artis satu ini.

Selain itu, harta kekayaan Ucok Baba juga diperoleh dari hasil usahanya berjualan durian di daerah Jakarta. 

Tak hanya itu, usaha yang dibangun Ucok Baba lainnya adalah bisnis cafe. Usaha tersebut dibangun Ucok Baba di daerah Pondok Terong, Cipayung Depok, Jawa Barat.

Bermula dari kecintaannya dengan kopi, Ia bahkan terbiasa membuatkan secangkir kopi untuk para tamunya yang datang.

Maka dari itu, 'Ucok Baba Cafe' jadi salah satu bukti kecintaannya terhadap produk olahan kopi.

Saat ini kanal YouTube milik Ucok Baba sudah memperoleh pelanggan sebanyak 3,17 juta dengan total postingan video hingga 481 video.

Anda tertarik untuk mengikuti jejak Ucok? 

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network