30 Calon Anggota KM3N Kefamenanu Ikut MPAB, Ketua KM3N Sebut MPAB Meningkatkan Integritas

Isto Santos
Ketua KM3N, Kristina Tilis (foto: inewsttu.id/Isto Santos)

KEFAMENANU, INEWSTTU.ID- Keluarga Mahasiswa Matup Mafit Noemuti (KM3N), Kefamenanu menggelar kegiatan masa penerimaan anggota baru (MPAB) ke-9 dengan jumlah peserta sebanyak 30 orang yang berlangsung selama tiga hari tehitung tanggal 7- 9 Oktober 2020 di Kantor Desa Kiuola, Kecamatan Noemuti, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).

Hal itu disampaikan oleh Ketua KM3N, Kristina Tilis saat ditemui di Kantor Desa Kiuola pada Sabtu, (09/10/2022).

"Disini jumlah anggota sekarang ada 30 orang mahasiswa yang mengikuti MPAB tahun ini," ujarnya.

Ia menjelaskan, tujuan menggelar MPAB yakni, pertama untuk menambah integritas kader, kedua untuk bisa menjadikan calon anggota KM3N yang baru bergabung bisa lebih mengenal organisasi dan ketiga untuk mempererat hubungan antara mahasiswa khususnya yang ada di wilayah Kecamatan Noemuti, Kabupaten TTU.

Selain itu, katanya, peserta calon anggota KM3N dibekali dengan sejumlah materi yakni tentang keorganisasian, pergerakan mahasiswa, Pancasila, ekonomi, kesetaraan gender dan jurnalistik.

"Saya berharap kegiatan ini bukan cuma peserta hadir saja tetapi bagaimana kita menumbuhkan rasa memiliki dan rasa kekeluargaan itu dimana pun mereka berada serta mempunyai kesadaran untuk berorganisasi," jelasnya.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network