Pemekaran Kabupaten TTS, YNS Minta Jangan Abaikan Suara Masyarakat

Peran Strategis Forkonas dalam Advokasi DOB
Di tingkat nasional, Yusinta menyoroti pentingnya koneksi dengan Forum Komunikasi Nasional Percepatan Pembentukan Daerah Otonomi Baru (Forkonas DOB). Ia menyebut Forkonas sebagai jaringan kunci dalam menghubungkan pengusul DOB dengan kementerian teknis dan DPR RI.
“Kalau tidak terkoneksi dengan Forkonas, usulan DOB bisa tenggelam di antara tumpukan dokumen pusat. Forkonas bukan hanya jaringan teknis, tapi juga kanal untuk advokasi dan menyelaraskan narasi DOB dengan visi pembangunan nasional,” jelasnya.
Yusinta juga menyatakan komitmennya untuk menjembatani komunikasi antara inisiator DOB Amanatun dan Amanuban dengan Forkonas. Beberapa tokoh masyarakat dan akademisi menurutnya sudah melakukan komunikasi awal, dan dirinya siap menjadi penghubung.
Lebih jauh, Yusinta berharap agar DOB Amanatun dan Amanuban tidak hanya menjadi proyek pemekaran, tapi juga bisa menjadi model baru pembangunan berbasis keadilan wilayah, partisipasi rakyat, dan penghargaan terhadap kearifan lokal.
“Ini bukan hanya pekerjaan teknis. Ini pekerjaan sejarah. Kalau kita sukses, maka kita akan menyalakan api harapan bagi daerah-daerah lain yang selama ini merasa tertinggal,” tutupnya.
Editor : Sefnat Besie