get app
inews
Aa Text
Read Next : Tahun Yubileum, Pastor Titus Limngardi Ajak Peziarah Pengharapan Masuk Hati Tuhan

Pelajar SMPN Bitefa Timor Tengah Utara Akhirnya Diizinkan Ikut UTS

Minggu, 11 Juni 2023 | 11:46 WIB
header img
Pelajar SMPN Bitefa Timor Tengah Utara Akhirnya Diijinkan Ikut UTS. Foto: ist

KEFAMENANU, iNewsTTU.id-Pihak sekolah akhirnya mengijinkan sejumlah siswa SMP Negeri Bitefa, Kabupaten Timor Tengah Utara yang menunggak uang komite sekolah untuk bisa mengikuti ujian tengah semester (UTS).

Kebijakan ini diambil setelah ketua PGRI Kefamenanu turun tangan menyelesaikan persoalan tersebut.

"Jika ada masalah di sekolah diusahakan diselesaikan dengan baik bersama orangtua murid. Saya pikir dengan cara ini masalah seberat apapun akan diselesaikan,” ungkap Dominikus Nitsae.

Kepala sekolah SMP Negeri Bitefa, Remigius Naihati mengatakan semua persoalan sudah selesai dan dirinya akan berhati-hati agar masalah serupa tidak terulang lagi.

“Hari ini semua sudah selesai tidak ada masalah lagi.  Kedepan pastinya kami akan hati-hati dalam mengambil kebijakan. Anak-anak bisa diikutsertakan dalam ujian pada saat pengambilan rapor baru kami ambil tindakan,”tukasnya.

Sebelumnya diberitakan, Sejumlah siswa SMP Negeri Bitefa, Kecamatan Miomaffo Timur, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), hanya berdiri di pintu pagar masuk.


Belum Bayar Komite Sekolah, Pelajar SMPN Bitefa TTU diusir dari ruang ujian.Foto: Ist.

 

 

Mereka diduga tidak diizinkan karena belum membayar uang komite Sekolah.

Sejumlah pelajar tersebut sudah tiga hari tidak mengikuti ujian sejak dimulainya ujian pada tanggal 29 Mei 2023 hingga 31 Mei 2023.

 

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut